-->

Rabu, 11 Maret 2015

Cara Mengunci Jaringan 3G Di Android Dengan Mudah

author photo
3G Only

Cara Mengunci Jaringan 3G Di Android Dengan Mudah - Jika anda adalah salah satu pengguna android, tentu anda pernah dihadapkan dengan keadaan dimana ponsel anda hanya menangkap jaringan 2G saja entah karena faktor lokasi ataupun yang lainnya. Di beberapa fendor ponsel android, pengembang sebenarnya telah memberikan setting jaringan ponsel android tersebut, anda dapat menentukan sendiri pilihan jaringan seperti 3G Only, 3G Prefered, 2G Only dan lain-lain.

3G Only artinya ponsel anda akan mengunci jaringan 3G dan menggunakan jaringan 3G saja, 3G Prefered artinya ponsel anda akan mengutamakan memakai jaringan 3G namun jika jaringan 3G tidak ada ponsel akan menyesuaikan menggunakan jaringan 2G. Sementara itu 2G only berarti ponsel anda akan mengunci dan hanya menggunakan jaringan 2G saja.

Tidak semua perangkat android baik smartphone maupun tablet dilengkapi dengan menu pilihan jaringan. Di sini saya contohkan saya menggunakan tablet Asus Fonepad 7 dimana pada menu Asus Fonepad 7 ini tidak terdapat menu untuk mengunci jaringan 3G, alhasil sinyal sering otomatis menggunakan jaringan 2G walaupun sebenarnya di tempat yang digunakan tersebut terdapat sinyal 3G. Tidak terdapatnya menu untuk mengunci jaringan 3G ini tidak hanya pada Asus Fonepad 7 saja tetapi juga pada varian asus lainnya seperti zenfone 4, dan zenfone 5. Lalu bagaimana agar ponsel tersebut dapat mengunci jaringan 3G? Berikut ini saya berikan tutorial mengenai Cara Mengunci Jaringan 3G Di Android Dengan Mudah dan sudah saya praktekan pada Asus Fonpad 7 Saya dan berhasil 100%.

Cara Mengunci Jaringan 3G Di Android Dengan Mudah:
1. Pertama anda harus download aplikasi bernama Network terlebih dahulu, anda dapat download di play store ataupun di link berikut ini. (Download Network)

network.apk


2. Setelah anda download aplikasi tersebut, anda harus menginstallnya dan segera buka aplikasi tersebut.


3. Setelah anda membukanya, terdapat tampilan seperti pada gambar berikut.
network.apk

Untuk mengunci jaringan ponsel untuk terus memakai jaringan 3G, maka anda dapat memilih menu yang dilingkari dengan tanda merah.


4. Setelah itu pilih pilihan pertama yakni WCDMA Only dan tutup aplikasi tersebut.
network.apk


Jika langkah-langkah tadi sudah anda ikuti dengan baik, maka ponsel anda sudah disetting untuk menggunakan jaringan 3G saja. Namun perlu di ingat bahwa jika kita menggunakan mode 3G Only pada lokasi yang memang tidak terdapat jaringan 3G, maka ponsel akan bekerja cukup keras dan menghabiskan daya yang cukup besar. Oleh karena itu ada baiknya jika kita ingin mensetting ponsel pada posisi 3G Only perhatikan lokasi kita berada.

Aplikasi network ini juga sudah mendukung jaringan 4G Only, jadi jika di tempat kita berada sudah terdapat jaringan 4G LTE maka kita dapat menggunakannya setiap saat dan tidak perlu takut jaringan ponsel akan berubah kembali ke 3G.

Demikian artikel mengenai Cara Mengunci Jaringan 3G Di Android Dengan Mudah semoga artikel ini dapat membantu dan berguna untuk anda.



Keywords: Mengunci Jaringan 3G Di Android, Mengunci Jaringan WCDMA Di Android, Setting 3G Only di Android, Setting WCDMA Only di Android, Setting 3G Only di Asus, Setting 3G Only di Zenfone, Setting 3G Only di Fonepad, Download Network.apk.



Bantu kami membagi artikel ini dengan tombol-tombol di bawah ini.

This post have 0 komentar


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post